Asian Games 2018, Ini Waktu Persija Bisa Main di Stadion GBK - Persija Jakarta saat ini menjadi tim musafir karena tak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Stadion tersebut akan digunakan untuk menggelar Asian Games 2018 hingga bulan September mendatang.
Untuk sementara ini, Pasukan Stefano Cugurra Teco terpaksa mengungsi ke Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Yogyakarta, dalam dua bulan belakangan. Untungnya, kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak bakal berhenti saat Asian Games 2018 digelar.
Kompetisi yang disiarkan langsung dan eksklusif di Indosiar ini tinggal menyisakan tiga pekan sebelum diliburkan ketika Asian Games 2018 berlangsung. Nah, dari tiga partai tersebut, dua di antaranya berstatus kandang bagi Persija Jakarta. Masing-masing melawan Bhayangkara FC (27 Juli 2018) dan PSMS Medan (12 Agustus 2018). Macan Kemayoran sudah memastikan laga melawan Bhayangkara FC akan digelar di SSA.
Itu berarti, mulai pekan ke-22, karena pekan ke-21 Persija akan bertandang ke markas Borneo FC, Ismed Sofyan dan kawan-kawan tidak akan menjamu lawannya lagi di SSA. Sebab, Macan Kemayoran bakal kembali berkandang di ibu kota dan sekitarnya.
Perhelatan Asian Para Games 2018 yang akan dimulai pada Oktober mendatang, tidak akan menghalangi niat Persija untuk pulang ke ibu kota. "Wajib. Tidak harus menunggu Para Games (selesai). Wajib kembali ke ibu kota," ujar Direktur Utama Persija, Gede Widiade ketika dihubungi Liputan6.com.
Kembali ke Patriot?
Kabarnya, usai Asian Games 2018 selesai, Persija Jakarta akan kembali berkandang di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, homebase mereka di musim lalu. Sebab, SUGBK bakal digunakan untuk Asian Para Games 2018.
Setelah itu, Persija baru kembali memiliki kemungkinan menggunakan SUGBK.
Sumber:bola.net
Labels: Indonesia
Thanks for reading Asian Games 2018, Ini Waktu Persija Bisa Main di Stadion GBK. Please share this article.
0 Komentar untuk "Asian Games 2018, Ini Waktu Persija Bisa Main di Stadion GBK"